Kedua, adanya jaringan listrik yang ditimpa pohon tumbang. Pohon yang mengenai atau menimpa jaringan listrik akan menyebabkan komponen terganggu atau terputus otomatis.
Ketiga, instalasi jaringan listrik tertimpa longsor. Instalasi jaringan listrik baik gardu, tiang, dan instalasi lainnya yang tertimpa material longsor mengakibatkan aliran listrik terputus secara otomatis.
Baca Juga:
Gendeng Indomobil, PLN Icon Plus Siap Kolaborasi Wujudkan Pengembangan Ekosistem Kendaraan Listrik
Keempat, hujan disertai petir dapat menyebabkan korsleting mesti tidak tersambar langsung. Aliran listrik di bangunan pemilik peralatan tersebut akan terputus secara otomatis.
"Setelah mengerti faktor penyebab aliran listrik dapat terhenti di musim penghujan, masyarakat dapat lebih aktif menggunakan PLN Mobile karena tersedia fitur pengaduan. Upaya tersebut membantu mencegah potensi bahaya listrik yang tidak diinginkan di musim penghujan," imbaunya.
PLN Mobile adalah aplikasi yang terintegrasi dengan sistem internal PLN. Pengaduan melalui aplikasi ini diclaim akan direspon cepat oleh petugas command center PLN, kemudian pengaduan akan diteruskan kepada petugas lapangan yang langsung menuju lokasi pengaduan.
Baca Juga:
Gendeng Indomobil, PLN Icon Plus Siap Kolaborasi Wujudkan Pengembangan Ekosistem Kendaraan Listrik
"Apabila laporan cepat sangat membantu untuk petugas lapangan mendapatkan informasi sehingga mengambil upaya segera ke lokasi,"ujarnya.[ss]