Sementara itu Arif Pramudia, Senior Manajer Distribusi Arif Pramudia Senior Manajer Distribusi mengatakan kehadiran PLN di Embarkasi ada dua alasan, pertama sebagai mitra atau bagian dari peyelenggaraan ibadah haji tahun 2022, karena Asrama Haji stakeholder penting bagi PLN .
Kedua karena wisma haji ini pelanggan premium. “Kami menganggap dan memposisikan pelanggan premium itu prioritas penting bagi kami. Karena tidak semuanya teknis, yang non teknispun bisa dikonsultasikan, namun Alhamdulillah semuanya berjalan lancar,” ujar Arif.
Baca Juga:
Gelar Naker Expo, Kemnaker Sediakan Puluhan Ribu Lowongan Pekerjaan di Tiga Kota
Dikatakan Arif, PLN harus memposisikan diri dan siap. PLN harus menyiapkan manakala ada instalasi penting yang harus disupport atau lampu yang rusak apalagi dalam musim haji 2022 ini. “Kami siap memberikan support kebutuhan kepada asrama haji baik sebagai pelanggan maupun sebagai stakeholder,” tandasnya.
Sementara, itu Kepala Bidang Penyelenggaran Haji dan Umrah (PHU) diwakili Subkoordinator Transportasi Perlengkapan dan Akomodasi, H. Hami Mulyawan mengatakan koordinasi dan kerjasama terkait ketersediaan listrik ini perdana dilakukan selama musim haji.
Diakui Hami, berdasarkan pengalamannya melayani jemaah haji sejak 2006, pernah kejadian tiba-tiba listrik padam. Sehingga dengan terpaksa salahseorang kepala daerah waktu itu (Alm. Nasrul Abit) menggunakan pengeras suara dan lampu dari mobil halo-halo (mobil informasi pengiring jemaah haji ke bandara).
Baca Juga:
Sudinkes Jakarta Barat Ingatkan Rumah Sakit Terus Terapkan Pelayanan Berbasis Hospitality
“Ini cukup membuat kita malu sebagai tuan rumah dan malu kepada jemaah haji. Karena kita tidak bisa memberikan pelayanan terbaik kepada jemaah haji. Kami mengucapkan teri kasih kepada PLN karena haji ini sangat sakral dan banyak pihak yang ingin berkontribusi dan memberi perhatian kepada jemaah haji,” ungkap Hami.
Tak lupa mewakili Kanwil Kemenag Sumbar Kepada tim PLN ia berharap, kerjasama ini akan terus dilakukan pada musim haji berikutnya maupun diluar musim haji. Pada kesempatan itu tim PLN langsung melakukan pengecekan instalasi listrik di Asrama Haji Embarkasi. [afs]