WahanaNews-Sumbar | Selasa (22/2/2022), pedagang di Kota Padang, Sumatera Barat mengeluh terkait susahnya mendapatkan minyak goreng.
Seorang pedagang bernama Khairis (58) mengaku kesulitan untuk mendapatkan stok barang minyak goreng untuk dijual.
Baca Juga:
PBB dan AS Resmikan Bantuan Kemanusiaan USD2 Miliar untuk Selamatkan Jutaan Nyawa
Ia merupakan pedagang yang berada di kawasan Pasar Raya Padang.
"Harga minyak goreng curah Rp 15 ribu, harga normalnya Rp 14 ribu," kata Khairis.
Kata dia, harga minyak curah ini merata Rp 15 ribu di pasaran per kilogramnya.
Baca Juga:
Arne Slot Soroti Adaptasi Pemain Baru Jelang Liverpool vs Leeds di Anfield
"Jadi minyak goreng ini kadang dapat dan kadang tidak," katanya.
Pihaknya kesulitan mendapatkan minyak dari para distributor minyak goreng.
Seperti minyak goreng yang dijualnya pada hari ini baru didapatkannya pada sore kemarin.