Sumbar.WahanaNews.co, Simpang Empat - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat, meningkatkan sosialisasi pemilihan kepala daerah 2024 dengan memberdayakan panitia pemilihan kecamatan (PPK) dan panitia pemungutan suara (PPS) di seluruh sekolah menengah atas, menyasar segmen pemilih pemula.
"PPK dan PPS bertanggung jawab untuk sosialisasi tiap sekolah yang ada di wilayah kerjanya," kata Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM KPU Pasaman Barat Hafizul Pahmi di Simpang Empat, Senin (21/10/2024).
Baca Juga:
Pemkab Pasaman Barat Harap Pemerintah Tambah Shelter Tsunami di Pesisir Pantai
Selain menyasar pemilih pemula di tingkatan sekolah menengah atas, KPU Pasaman Barat juga mewajibkan bersosialisasi ke semua kejorongan (dusun) lingkup wilayah kerja PPS dengan menyasar segmen pemilih kelompok religius dengan ikut pada pengajian wirid yasin.
Lalu juga menyasar ke segmen pemilih perempuan, kumpul kepemudaan olahraga seni budaya dengan segmen kepemudaan.
"Kita lebih fokus pada sosialisasi kerjasama dengan ikut bergabung di kegiatan masyarakat sehingga sosialisasi dapat berjalan dengan maksimal dan sampai langsung ke masyarakat," katanya.
Baca Juga:
Produksi Ikan Kabupaten Pasaman Barat Capai 87.117 Ton, Dekati Target 2024
Kemudian mengarahkan juga pada PPK yang ada sekolah disabilitas untuk melakukan koordinasi dengan kepala sekolah untuk bersosialisasi.
"Secara khusus KPU menyurati lembaga-lembaga terkait agar PPK san PPS bersosialisasi dan memberikan pendidikan pemilih lebih diterima," katanya.
Pihaknya telah menyurati Dinas Pendidikan, Kementerian Agama da Badan Kesatuan Bangsa Politik untuk sosialisasi Pilkada 2024.